Karimunjawa, Keindahan Alam Pesisir Ala Karibia

Karimunjawa adalah gugusan pulau-pulau yang berada di Laut Jawa yang masih masuk ke dalam wilayah Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. Wilayahnya terbagi menjadi dua kawasan, yaitu kawasan daratan dengan total luas mencapai 1.500 hektar, dan kawasan perairan dengan luas kurang lebih 10.000 hektar. Gradasi warna di perairan pantainya merupakan pesona tersendiri yang menarik bagi para wisatawan. Khususnya bagi mereka para penghobi snorkeling ataupun olahraga menyelam. Gugusan pulau di Karimunjawa terdiri dari 27 pulau, beberapa pulau besar diantaranya adalah pulau berpenghuni, sedangkan selebihnya yang berupa pulau besar dan pulau-pulau kecil, merupakan pulau tak berpenghuni yang masih terjaga kealamiannya.
Pesona Karimunjawa - Dokumentasi Benny Ariyanto YouTube Channel
Sejak Maret 2001, Karimunjawa oleh Pemerintah Kabupaten Jepara telah ditetapkan sebagai Taman Nasional. Selain dikenal sebagai habitat asli terumbu karang, Karimunjawa juga merupakan tempat tumbuhnya hutan bakau, hutan pantai, dan tempat tinggal berbagai jenis fauna laut yang keragamannya mencapai 400 spesies, dengan 242 diantaranya merupakan jenis ikan hias. Beberapa fauna langka dan dilindungi seperti elang laut berdada putih, penyu sisik serta penyu hijau, dapat dijumpai disini.
Eksotisme pariwisata Karimunjawa - Dokumentasi kaskus.co.id

Temukan Keindahan Pantai Khas Karibia Di Pulau Karimunjawa

Salah satu hal yang membuat Karimunjawa menjadi salah satu tujuan wisata perairan adalah karena memiliki ciri khas dan karakter pantai-patai seperti yang ada di Karibia. Gugusan pulau-pulau kecil dengan hamparan pasir putihnya serta birunya laut membuat Karimunjawa mendapat julukan sebagai "Carribean Van Java".
Karimunjawa "The Carribean Van Java" - Dokumentasi TribunenewsTravel
Terdapat banyak pilihan wisata pantai yang bisa kita kunjungi. Diantaranya adalah Pantai Ujung Gelam dengan ciri khas pohon kelama miring yang sangat eksotis jika dijadikan spot berfoto, Pantai Annora dengan seni instalasi etnik nya, Pantai Batu Putih dengan bongkahan batu yang terkenal, Pantai Bunga Jabe yang menawarkan keindahan alam serta kesenian budaya masyarakat bugis, Pantai Ujung Batu Lawang dengan jalur tracking mangrove yang mempesona, Pantai Legon Lele yang terkenal dengan peninggalan Sunan Nyamplungan, Pantai Batu Topeng yang memiliki gazebo yang menjorok ke tengah laut, dan masih banyak lagi pantai-pantai indah di Karimunjawa yang memiliki keunikan dan ciri khasnya masing-masing.
Daya tarik instalasi etnik di Pantai Annora Karimunjawa - Dokumentasi line.me

Panorama Daratan Karimunjawa Yang Tak Kalah Eksotis

Karimun tidak hanya menawarkan eksotisme perairan, tapi juga memiliki keindahan daratan yang sangat memukau. Diantaranya adalah kawasan Bukit Joko Tuwo tempat kerangka mamalia yang sangat besar dan tasbih raksasa yang terbuat dari batuan andesit, Bukit Love Karimunjawa yang memiliki momen senja yang sangat luar biasa, Tracking Mangrove yaitu lokasi untuk menikmati dan mengeksplorasi keindahan hutan mangrove, Kampung Bugis dengan keramah-tamahan masyarakat bugis Karimunjawa, dan daratan pulau-pulau yang bisa menjadi jalur tracking yang sangat unik.
View mempesona dari Bukit Joko Tuwo Karimunjawa - Dokumentasi wisatalengkap.com
Kehidupan masyarakat lokal yang dikenal begitu ramah serta lingkungan yang masih sangat alami dengan kebersihan udaranya, maka tak heran banyak wisatawan dari dalam maupun luar negeri yang betah berlama-lama disana. Apalagi ditambah dengan tempat-tempat wisata kuliner yang tersedia, tentunya semakin memberikan kesan jika Pulau Karimunjawa selain luar biasa dengan pantainya yang seperti di Karibia, juga sangat lengkap dengan segala fasilitas dan pilihan akomodasinya.
Karimunjawa "The Paradise of Java" - Dokumentasi naturalsunrisetour.com
(Disadur dari berbagai sumber)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Profil Lengkap STIPRAM (Sekolah Tinggi Pariwisata Ambarrukmo)

Sensasi Canopy Bridge Di Bukit Bangkirai Yang Instagramable

Menara Siger, Destinasi Wisata Ikonik Lampung